Ji Sung dan Jeon Mi Do dikonfirmasi akan membintangi drama baru berjudul "Connection." Drama baru SBS ini digarap oleh sutradara Lee Tae Gon dan penulis naskah Lee Hyun yang sebelumnya bekerja sama untuk "Diary of a Prosecutor" JTBC.
Bergenre thriller, "Connection" menceritakan tentang dua sahabat melacak kematian seorang teman SMA yang meninggal dengan meninggalkan asuransi sebesar 5 miliar won.
Ji Sung akan berperan sebagai Inspektur Jang Jae Kyung dari tim narkotika di Kantor Polisi Anhyun. Dia adalah leader yang dihormati junior dan dipercaya oleh seniornya.
Jang Jae Kyung selalu berpegang pada prinsip dalam pekerjaannya. Oleh karena itu, dia menjaga jarak dengan teman dan keluarga agar tidak memiliki kelemahan.
Jeon Mi Do akan berperan sebagai Oh Yoon Jin, seorang reporter yang keras kepala dan blak-blakan di departemen sosial Anhyun Economic Daily. Karena tak bisa mengabaikan ketidakadilan, dia dipecat dari pekerjaan sebelumnya.
Setelah kembali ke kota Anhyun, Oh Yoon Jin memutuskan untuk menjadi reporter yang tidak tahu malu. Dia juga menganggap persahabatan sebagai uang.
"Connection" rencananya akan tayang perdana pada paruh pertama tahun 2024.
from My Korean Drama https://www.mykoreandrama.com/2023/12/ji-sung-dan-jeon-mi-do-bintangi-drama.html
0 Comments